Banten Byakala Sesuai Sastra
Mdelapan.com - Banten Byakala atau Byakaon dalam tradisi Hindu Bali memiliki makna penetralisir kekuatan bhuta kala yang sifatnya negatif, sehingga dengan mempersembahkan atau melaksanakan pebyakalaan / mebyakaon maka akan tercapai keseimbangan lahir dan bhatin dalam kegiatan upacara.
Cara Metanding Banten Byakala:
Nanding Banten Byakaon atau Byakala ini pertama-tama anda siapkan sebuah sidi berisi taledan segi empat, diatasnya berisi kulit peras, diatas taledan berisi raka-raka jangkep seperti pisang 2 (dua) biji, buah-buahan, jaje uli begine.
Berisi sebuah sampiyan naga sari, Sebuah pesucian, Sebuah lis amuan-amuan, Sebuah nasi metajuh (simbolis laki-laki).
Isikan ceper berisi base tulak, takir berisi beras kuning, tempurung kelapa berisi nasi berwarna hitam, telur ayam mentah.
isi juga dengan kojong rangkat berisi kacang + telur + saur.
isi dengan nasi kepelan agung metanjeb bawang tabia. Sebuah nasi metimpuh (simbolis wanita).
Berisi dengan sabet dari serabut kelapa, berisi 3 (tiga) katih lidi, berisi sebuah penyeneng dan sebuah payuk pere.
Berisi benang merah, yang nantinya saat natab pabyakalaan ini benang merahnya dipasang di jari kaki kiri.
Gambar Tetandingan Banten Pebyakalaan Sesuai Dengan Sastra;
Gambar Tetandingan Banten Pebyakalaan Sesuai Dengan Sastra;
# Cara Alur Mebyakala/Byakaon
Kemungkinan banyak ditempat atau daerah lain disekitar Bali atau Indonesia memiliki cara berbeda-beda dalam mengimplementasikan cara pembuatan banten Byakala/byakaon ini.
Semuanya tergantung pengalaman, tradisi turun temurun bahkan memang warisan budaya para leluhur.
Cara metanding dan konsep bebantenan byakaon ini tentu berbeda dari satu daerah ke daerah lainnya. Dan kami mengimplemantisan sesuai sastra.
Cara metanding dan konsep bebantenan byakaon ini tentu berbeda dari satu daerah ke daerah lainnya. Dan kami mengimplemantisan sesuai sastra.
Adapun sastra yang kami maksud berdasarkan lontar-lontar lawas Hindu Bali, seperti tercantum pada narasi referensi dibawah ini:
"Lontar Tapeni Yadnya, Bhuwana Kosa, LontarMedang kemulan dan Lontar Roga Sengara Bumi.
Kiranya artikel informasi Banten Byakala atau Byakaon ini jangan dijadikan acuan utama dalam sebuah upakara yang benar-benar sempurna. Kembali ke lingkup nista madya dan utama dalam Hindu Bali.
Informasi Banten Byakala Sesuai Sastra ini semoga bermanfaat. Rahayu!. Om Nama Sivaya!.
Kiranya artikel informasi Banten Byakala atau Byakaon ini jangan dijadikan acuan utama dalam sebuah upakara yang benar-benar sempurna. Kembali ke lingkup nista madya dan utama dalam Hindu Bali.
Informasi Banten Byakala Sesuai Sastra ini semoga bermanfaat. Rahayu!. Om Nama Sivaya!.
Belum ada Komentar untuk "Banten Byakala Sesuai Sastra"
Posting Komentar